Setengah Abad Inalum: Wujud Kepedulian Sosial Melalui Operasi Katarak dan Donor Darah Gratis

Batu Bara – Baratapost.com | PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) memperingati hari ulang tahun ke – 50 dengan menggelar serangkaian kegiatan sosial berupa Operasi Katarak Gratis dan Donor Darah, Selasa (6/1/2026).

Aksi kemanusiaan itu menjadi simbol komitmen perusahaan dalam menempatkan kepedulian sosial sebagai bagian dari perjalanan setengah abad Inalum.

Operasi katarak gratis dilaksanakan di Klinik Inalum Health Center, sementara kegiatan donor darah dipusatkan di Gedung MPH Tanjung Gading, program tersebut diikuti oleh staf dan karyawan Inalum bersama masyarakat sekitar yang menunjukkan antusiasme tinggi.

Di momentum usia emas perusahaan, Inalum memaknai perayaan tidak hanya sebagai refleksi perjalanan bisnis, tetapi juga sebagai wujud rasa syukur dan tanggung jawab sosial terhadap masyarakat, operasi katarak gratis dihadirkan untuk membantu masyarakat mendapatkan kembali kualitas penglihatan yang lebih baik, sehingga mampu meningkatkan kualitas hidup dan produktivitas.

Sementara itu, kegiatan donor darah menjadi bentuk solidaritas kemanusiaan sekaligus kontribusi nyata dalam membantu ketersediaan stok darah bagi masyarakat yang membutuhkan, partisipasi aktif karyawan dan warga mencerminkan kuatnya semangat kebersamaan yang dibangun perusahaan.

Inalum menegaskan komitmennya untuk terus tumbuh dan berkembang secara berkelanjutan dengan berjalan berdampingan bersama masyarakat dan lingkungan sekitar.

Memasuki usia ke – 50 tahun, Inalum berharap langkah kemanusiaan tersebut dapat memberikan manfaat kesehatan jangka panjang serta memperkuat semangat berbagi sebagai fondasi menuju masa depan perusahaan yang inklusif dan berkelanjutan. (AK)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *