ACW Harap Bantuan Rumah Duafa Tepat Sasaran 

Aceh Utara, baratapost.com – Kendati rumah bantuan setiap tahun disalurkan di Aceh, namun hasil pantauan lembaga Anti korupsi setempat jumlah tempat tinggal tidak layak huni masih banyak di Aceh. 

Lembaga Aceh Corruption Watch (ACW) melakukan pemantauan keberadaan rumah tidak layak huni di kawasan pedalaman Aceh. 

Menurut Ketua ACW, T. Saiful Ismail, rumah tidak layak huni masih banyak. 

“Tempat tinggal yang kondisinya memperhatikan banyak di Aceh, seperti di Aceh Utara dan Lhokseumawe,” jelas Saiful Ismail, Kamis (16/1/2025).

Menurutnya, terkait hal itu lembaga anti korupsi ini sering menerima keluhan masyarakat. Warga mengeluhkan tidak mendapat rumah bantuan, meskipun program rumah bantuan disalurkan setiap tahun. 

“Salah satu keluhan warga pedalaman, sulit mendapatkan rumah bantuan,” tambah T.Saiful. 

Ketua ACW khawatir, kondisi itu akibat realisasi rumah bantuan tidak tepat sasaran. Sehingga T. Saiful Ismail mengharapkan Pemerintah Aceh melalui Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Aceh, segera verifikasi ulang calon penerima bantuan rumah. 

“Perlu verifikasi faktual, agar tepat sasaran,” harapnya. 

Salah satunya rumah Murdani Zakaria, warga Gampong Blang raleu, Kecamatan Simpang keuramat kabupaten Aceh Utara, kondisinya memprihatinkan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *