PT PIM Serahkan Bantuan Rumah Sehat Sederhana ke 283 untuk Warga Aceh Utara

Aceh Utara, Baratapost.comPT Pupuk Iskandar Muda (PIM) menyerahkan bantuan Rumah Sehat Sederhana (RSS) untuk Syarifah Ismail masyarakat kurang mampu di Desa Cot Lambideng, Kecamatan Sawang, Aceh Utara. 

Penyerahan satu unit RSS dilakukan secara secara simbolis oleh perwakilan manajemen PT Pupuk Iskandar Muda, Nizamullah, dan VP PKBL & Humas, Zulhadi, serta sejumlah Staf PKBL Humas PT PIM. Turut hadir dalam penyerahan bantuan rumah tersebut Pejabat Bupati Aceh Utara, Azwardi Abdullah, unsur Muspika Kecamatan Sawang, hingga perangkat Desa Lambideng.

Perwakilan Manajemen PT Pupuk Iskandar Muda, Nizamullah Selasa (06/06/2023) mengatakan, sejak tahun 1996 PT PIM telah menyerahkan sebanyak 283 unit rumah bagi masyarakat kurang mampu, yang sebagian besar berada di Kabupaten Aceh Utara dan ada juga di Kota Lhokseumawe.

Menurutnya, pengelolaan Corporate Social Responsibility (CSR) yang dilakukan PT PIM bukan hanya dalam bentuk bantuan rumah, namun banyak program lain yang telah dijalankan. Seperti Pemberdayaan ekonomi masyarakat dhuafa, pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan sejumlah program CSR lainnya.

“Harapan kami semoga kehadiran PT PIM bisa dirasakan langsung oleh masyarakat maupun stakeholder yang ada, sehingga bisa menggerakkan multi player efek. Kami berharap dengan adanya program pemberdayaan yang kami lakukan selama ini mudah-mudahan angka kemiskinan dapat dieliminir, tentunya dengan berkoordinasi dengan pemerintah daerah.” Ujar Nizamullah. 

Program bantuan RSS ini rutin dilakukan secara berkelanjutan untuk desa yang berdampak langsung ke perusahaan, dengan tujuan agar masyarakat dapat merasakan langsung keberadaan PT Pupuk Iskandar Muda..

Pejabat Bupati Aceh Utara, Azwardi Abdullah mengatakan, pihaknya sangat menanti bantuan-bantuan berikutnya dari PT Pupuk Iskandar Muda, dalam rangka sinergitas pemerintah daerah dan perusahaan BUMN untuk menyelesaikan persoalan sosial di Aceh Utara, salah satunya menurunkan angka kemiskinan.

“Penyerahan rumah bantuan ini adalah bukti bahwa sinergi antara pemerintah dengan PT PIM sangat bagus, hari ini kita telah membuktikan bahwa hadir PT PIM disini memberikan manfaat bagi masyarakat kita,” ungkap Azwardi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *